EPISODE 3 : ADDICTED TO THAT RUSH
1. Belanja mie instan, sambel botol, dan extra joss
2. Cuci tu motor, udah sebulan kagak dicuci
3. Abis dicuci, sekalian ke bengkel, ganti rantai dan sprocket, udah mulai uzur
4. Perpanjang membership Laundry kiloan
5. Download episode 7 series "The Lost Wrestler", udah keluar sore ini
6. Tidur siang
7. Gunting kuku
8. Korek kuping
... Joni Dropkick melihat kembali daftar hal-hal yang harus dikerjakannya hari ini. Ia pun mengeluh. Liburan macam apa ini? pikirnya. Tidak ada jeda sama sekali untuk bersantai dalam daftar tersebut. Tapi apa boleh buat, ia lakukan saja sebagaimana biasanya. Dahulu sepertinya hal-hal kecil kayak gini bisa menyenangkan. Yah, mungkin memang sudah pengaruh usia....
Setelah melakukan semua yang ada di daftar, Joni memutuskan untuk pergi mengisi perut ke kedai Burnt Toast Diner malam harinya. Ketika ia selesai makan, ada sekumpulan geng motor Harley Davidson datang, dan sepertinya mereka lagi ngajak berantem seorang anak muda yang mengendarai Aprillia Shiver warna merah...
Aseeekk... Ini baru liburan...
Bersambung...
No comments:
Post a Comment